Santri-santri Al-Bassam menorehkan prestasi gemilang dalam ajang kejuaraan panahan yang baru saja berlangsung. Dalam ajang yang diikuti oleh kurang lebih 13 sekolah/pesantren dan hampir 60 peserta, santri-santri Al-Bassam berhasil mendominasi pada 10 peringkat besar dengan membawa pulang sejumlah medali emas dan juara 1 dalam beberapa kategori.

Helmy Nabil Eldianto, salah satu santri Al-Bassam, berhasil menyandang juara 1 dan best score dalam kategori SMP 12 Meter Putra. Prestasi ini tentu saja tidak diraih dengan mudah, Santri-santri Al-Bassam bekerja keras dan berlatih di bawah bimbingan coach Deni Irfansyah. Hasilnya, mereka mempertontonkan kemampuan yang luar biasa dan menjadi yang terbaik dalam ajang kejuaraan panahan ini. walhamdulillah, diharapkan semua usaha dan prestasi tersebut mendapatkan keridhoan dan pertolongan dari Allah ﷻ.

Diantara santri peraih medali lainya ialah Huzaifah Juara 1 Bantalan SMP 12 Meter Putra, Athalariq Gibran Juara 1 Bantalan SMP 12 Meter Putra, Muhammad Abdan Syakura Juara 1 Bantalan SMP 12 Meter Putra, Abdillah Hafizh Juara 2 Bantalan SMP 12 Meter Putra, Muhammad Hanif Tsalatsaturrachman Juara 3 Bantalan SMP 12 Meter Putra, Muhammad Fadlan Abdul Mannan Juara 1 Bantalan SMP 12 Meter Putra, Fadhil Raid Tsaqib Juara 1 Bantalan SMP 12 Meter Putra.

Mudir Markaz Al-Bassam, Ustadz Hasan Asy’ari Hamzah, BA., M.Pd., sangat bangga dan bersyukur atas prestasi yang telah dicapai oleh santri-santri Al-Bassam. Menurutnya, prestasi ini sangat mengejutkan bagi Markaz. Santri-santri Al-Bassam membuktikan bahwa mereka bukan hanya menguasai akademik, tetapi juga memiliki potensi yang besar dalam bidang olahraganya para sahabat Nabi ﷺ

Prestasi yang diraih oleh santri-santri Al-Bassam ini tentu saja akan menjadi motivasi bagi mereka untuk terus berkembang dan mencapai prestasi yang lebih tinggi di masa depan. Mudir Markaz berharap agar prestasi ini dapat menjadi contoh bagi santri-santri lainya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Translate »
Buka Percakapan..
Izin Bertanya
Scan the code
Markaz Al-Bassam
Bismillah, Assalamualaikum Ustadz, izin Bertanya Terkait Al-Bassam